Peringati HUT Jadi Kabupaten Brebes, PKK Kecamatan Adakan Lomba Masak Olahan Ikan

celotehbulakamba.com, Bulakamba - Dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Brebes ke 388 dan sekaligus dalam  rangka Hari Kelahiran Gerakan PKK  Se Kecamatan Bulakamba diselenggarakan Lomba Memasak Olahan Ikan dan Lomba Pidato. Sebanyak 19 kelompok ikut berpartisipasi di Aula Kecamatan Bulakamba, mereka berasal dari masing-masing perwakilan desa. Rabu (13/1). 
Lomba Olahan Masak Ikan PKK se-Kec Bulakamba

Kegiatan ini diselenggarakan atas kerja sama dengan Dinas pertanian, Dinas kesehatan dan dari Pihak Kecamatan. 

Dewan Yuri dari Dinas Kesehatan Masroni menjelaskan tentang ketentuan dan kriteria lomba yang disampaikan langsung di hadapan peserta. " Ada tiga kriteria yang dinilai dari perlombaan masak  olahan ikan dan pidato, pertama untuk Lomba Olahan Ikan dinilai dari aspek rasa, gizi dan yang terakhir dari aspek kelengkapan bahan yang dilombakan. Sedangkan untuk Lomba Pidato dilihat dari konten isi, teknik komunikasinya serta aspek lainnya, " Ungkapnya. 

Berdasarkan hasil perlombaan, untuk pemenang Lomba Olahan Makan Ikan di menangkan Juara 1 dari Desa Grinting juara ke 2 Desa Bulakparen dan Juara 3 Desa Pakijangan sedangkan untuk Juara Lomba Pidato dimenangkan Juara 1 dari Desa Pulogading, juara 2 dari Desa Karangsari serta juara 3 dari Desa Bulakparen  (HERI SAEFUDIN).

0 Response to "Peringati HUT Jadi Kabupaten Brebes, PKK Kecamatan Adakan Lomba Masak Olahan Ikan"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel