Kemana kita harus pergi mencari ?


 
Kawan, tahukah kemana kita ?
 
Saat masalah hilir mudik berganti.
Saat kesedihan kian lama kian menjadi.
Saat tiap keluh kesah membuat gelisah hati. 
 
Jangan kau tanya, kemana kita pergi ?

Saat masalah sedikit demi sedikit terhenti.
Saat kebahagiaan mulai terlihat bersemi.
Saat semua keluh bisa teratasi.

*****

Kawan, tidakkah sedikitpun kita takut ?

Mendengar betapa tak terbatas kuasaNya,
mendengar betapa pedih siksa azabNya.
Tidakkah bergetar hati kita ?
Mendengar betapa banyaknya peringatan,
betapa gamblang sejarah menggambarkan.

*****

Hanya ada beberapa yang tahu benar kemana arah jalan pulang.
Sedang yang lainnya, terlunta-lunta kebingungan.
Mereka seperti buih dilautan.
Kebanyakan terpana melihat sesuatu yang berkilau,
sedang dibalik itu terdapat kepayahan sesudahnya.
Mereka terlena dan terlihat sangat bahagia.

Tidakkah melihat arah yang lain ?
meski penuh lubang dan berliku,
namun terdapat kemudahan sesudahnya.
Itulah kebahagiaan yang Abadi.

*****

Kita tahu, tapi seakan tak peduli.
Nurani kita berontak, tapi kita tak dapat berbuat banyak.

~sateprise~

0 Response to "Kemana kita harus pergi mencari ?"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel