Pendaftaran S2 Universitas Al Ahgaff Yaman 2020/2021
BeasiswaTalk - Yaman merupakan salah satu negara yang menjadi tujuan belajar pelajar Indonesia untuk memperdalam ilmu agama. Saat ini universitas Al ahgaff Yaman telah membuka pendaftaran untuk program S2 atau Pascasarjana di kota Tarim.
Pendaftaran ini dilakukan di kantor perwakilan Al ahgaff Indonesia dalam rangka menyiapkan generasi intelektual muslim yang mempunyai kemampuan akademik, motivasi yang tinggi terhadap ilmu agama Islam dan profesional. Pendaftaran ini selain dimaksudkan untuk calon mahasiswa dari Indonesia juga dimaksudkan untuk mahasiswa Malaysia dan sekitarnya.
Adapun fakultas dan jurusan yang tersedia di Universitas Al ahgaff Yaman untuk program S2 atau adalah bidang ilmu syariah jurusan Fiqh & Ushul Fiqh dengan jangka waktu pembelajaran maksimal 4 semester bagi lulusan S1 Al Ahgaff Yamna dan Al Azhar Mesir dan 6 semester bagi selain lulusan keduanya.
Persyaratan
- Merupakan lulusan S1 fakultas Syariah dan Studi Islam dengan IPK minimal 2.75.
- Ijazah S1 yang telah disetarakan oleh Kemenristek Dikti dari perguruan tinggi terakreditasi.
- Ijazah dan transkrip nilai SMA Ijazah dan transkrip nilai S1
- Foto resmi dengan warna latar belakang putih
- Surat pernyataan penugasan/ izin dari kantor tempat bekerja (bagi pegawai)
Prosedur Pendaftaran
Perlu diketahui bahwa batas akhir pendaftaran program beasiswa ini adalah sampai tanggal 18 Mei 2020. Peserta mendaftar secara online melalui link yang disediakan.
Peserta harus mengikuti serangkaian ujia seleksi yang tempatnya akan diberitahukan kemudian. Adapun materinya berupa Kitab Lubbul Ushul karya Imam Zakaria Al Anshari dan kitab Minhajut Tholibin karya Imam Nawawi Bab Bai' (jual beli)
Untuk info selengkapnya termasuk teknis detail pendaftaran dan biaya yg harus dibayarkan, silkaan baca di SINI
Demikian informasi seputar pendaftaran beasiswa universitas Al Ahgaff Yaman, semoga bermanfaat. Baca juga informasi penting dan menarik lainnya melalui jelajah peta situs di sini.
0 Response to "Pendaftaran S2 Universitas Al Ahgaff Yaman 2020/2021"
Post a Comment