Siap-siap! 21 Juni Ada Gerhana Matahari Cincin

Beilmin - Bila belum memiliki rencana liburan pada akhir pekan ini? Sahabat bisa menyaksikan fenomena alam Gerhana Matahari Cincin bersama keluarga. Fenomena langka itu akan terjadi pada Minggu (21/6/2020).
Dilansir dari situs resmi Badan Metrorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) ada beberapa negara yang bisa melihat femonena alam ini. Indonesia merupakan salah satu negara yang bisa menyaksikannya.
Wilayah lainnya yang juga bisa menyaksikan Gerhana Matahari Cincin ini yakni Kongo, Sudan Selatan, Ethiopia, Yaman, Oman, Pakistan, India, Cina, dan Samudera Pasifik.
Ilustrasi Gerhana Matahari Cincin. (Foto: BMKG)
Gerhana Matahari Cincin ini juga dapat diamati di sedikit Afrika bagian Utara dan Timur, Asia (termasuk Indonesia), Samudra India, sebagian negara Eropa, Australia bagian Utara, dan Samudera Pasifik berupa Gerhana Matahari Sebagian.
"Gerhana Matahari adalah peristiwa terhalangnya cahaya Matahari oleh Bulan sehingga tidak semuanya sampai ke Bumi," tulis BMKG seperti umma kutip pada Selasa (16/6/2020).
Sementara Gerhana Matahari Cincin terjadi ketika Matahari, Bulan, dan Bumi tepat segaris dan pada saat itu piringan Bulan yang teramati dari Bumi lebih kecil daripada piringan Matahari. 
Akibatnya, saat puncak gerhana, Matahari akan tampak seperti cincin, yaitu gelap di bagian tengahnya dan terang di bagian pinggirnya.
Di Indonesia, lokasi awal Gerhana Matahari Cincin bisa terlihat di Sabang, Aceh, pada pukul 13.16 WIB. Sementara wilayah yang gerhananya paling akhir adalah di Kepanjen, Jawa Timur yaitu pukul 15.19 WIB.
Sementara waktu puncak gerhana setiap daerah juga berbeda-beda. Sama seperti awal muncul, Aceh juga jadi daerah pertama puncak gerhana yakni pukul 14.34 WIB. Adapun kota yang akan mengalami waktu puncak paling akhir adalah Agats, Papua yakni pukul 17.37 WIT.
Namun demikian, tidak semua wilayah Indonesia bakal bisa mengamati fenomena gerhana matahari cincin pada 21 Juni nanti.
Gerhana matahari cincin 21 Juni 2020 yang dapat diamati di Indonesia berupa gerhana matahari sebagian, kecuali di sebagian besar Jawa dan sebagian kecil Sumatera bagian selatan.

Sumber : https://umma.id/s/mAziAr

0 Response to "Siap-siap! 21 Juni Ada Gerhana Matahari Cincin"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel