Dana Sertifikasi Ribuan Guru Cair Pekan Ini

Ruangguru.my.id_Kabar gembira bagi sejumlah tenaga guru bersertifikasi di Kabupaten Konawe Selatan (Konsel). Tunjangan sertifikasi para guru dan tenaga kependidikan (GTK) akan segera dicairkan.


Informasi tersebut diungkapkan Kepala Seksi Kesejahteraan Penghargaan dan Perlindungan GTK pada Dinas Pendidikan Konsel, Jumadil

. “Rencananya dana sertifikasi guru akan cair pekan ini. Dananya sudah masuk ke kas daerah melalui transfer pusat,” ungkapnya.

Jumadil menjelaskan, total calon penerima dana sertifikasi tahap II ini berjumlah 1.532 GTK. “Anggaran yang disiapkan sebesar Rp 18 miliar,” jelasnya.

Dari sejumlah tenaga guru yang diusulkan untuk mendapatkan Surat Keterangan Tunjangan Profesi (SKTP), ada sekitar 15 guru yang tidak dapat menerima dana sertifikasi tersebut.

“Datanya tidak valid, sehingga tidak bisa mendapatkan SKTP dari Dirjen Kemendikbud,” sambung Jumadil. Hal itu disebabkan karena jam mengajar yang bersangkutan, kurang. Disisi lain juga ada sekolah yang kelebihan guru.

“Misalnya SD di kecamatan Ranomeeto. Di situ sudah banyak guru, sehingga dianggap tidak valid,” tambahnya. Ia berharap bagi calon penerima yang telah diusulkan untuk tetap bersabar.

Pasalnya dana sertifikasi sudah masuk ke kas daerah dan tinggal di transfer di rekening masing-masing guru. “Saya juga imbau bagi calon penerima untuk selalu mengupdate data PTK di Dapodik, khususnya terkait dengan golongan dan masa kerja,” pintanya. 

Sumber : kendaripos.co.id


Demikian berita dan informasi terkini yang dapat kami sampaikan. Kami senantiasa memberikan berita dan informasi terupdate dan teraktual yang dilansir dari berbagai sumber terpercaya. Terima Kasih atas kunjungan anda semoga informasi yang kami sampaikan ini bermanfaat.

0 Response to "Dana Sertifikasi Ribuan Guru Cair Pekan Ini"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel